LOGO OK BANK Indonesia
LOGO OK BANK Indonesia
search articles OK Bank
Holiday Time! 11 Rekomendasi Hotel di Puncak Bogor Dengan View Terbaik

Holiday Time! 11 Rekomendasi Hotel di Puncak Bogor Dengan View Terbaik



Selama beberapa dekade, kawasan wisata Puncak Bogor tetap menjadi tujuan liburan favorit keluarga. Terletak tidak terlalu jauh dari Jakarta, perjalanan menuju sana hanya memerlukan waktu 1-2 jam, memberikan akses mudah ke suasana pegunungan yang sejuk. Selain itu, Puncak juga menawarkan berbagai atraksi wisata menarik, mulai dari kuliner lezat hingga hamparan kebun teh yang memukau. Namun, untuk merasakan quality time bersama keluarga secara maksimal, menginap di salah satu hotel di Puncak bogor bisa menjadi ide yang menarik.


Jika Anda sedang mencari hotel terbaik untuk dinikmati bersama keluarga, kami telah merangkum beberapa pilihan hotel dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau di bawah 600 ribu rupiah. Berikut adalah rekomendasi hotel-hotel tersebut:


1. Ariandri Hotel & Resort


1


Pemandangan alam di Puncak, Bogor, sudah terkenal memukau. Ariandri Hotel & Resort menawarkan kesempatan untuk menikmati pemandangan tersebut dengan nyaman.


  • Harga kamar: mulai dari Rp416.833 per malam (Smart Room)

  • Alamat: Jl. Raya Puncak No.Km.85, Tugu Utara, Kec. Cisarua, Kab. Bogor.


2. D’Agape Meeting & Conference


2


Hotel ini cocok bagi pecinta olahraga dengan tiga lapangan besar untuk futsal, tenis, dan basket. Fasilitas kolam renang yang besar juga tersedia, serta aktivitas dalam ruangan seperti biliar dan tenis meja.


  • Harga kamar mulai dari Rp451.250 per malam (Superior Room)

  • Alamat: Jl. Cikopo Selatan No.KM 2.5, Gadog, Kec. Megamendung, Kab. Bogor.


3. The Jayakarta Cisarua Inn & Villas


3


Hotel ini menyajikan suasana bermain yang ramah anak dengan playground di taman dan kamar tipe bungalow. Fasilitas wahana permainan dan hamparan rumput yang luas menjadi daya tarik tambahan.


  • Harga kamar mulai dari Rp355.300 per malam (Superior Room)

  • Alamat: Jl. Raya Puncak No.84 , Tugu Sel., Kec. Cisarua, Kab. Bogor


4. Athalia Resort


4


Menawarkan kamar dengan akses langsung ke kolam renang, Athalia Resort memberikan pengalaman menginap yang unik. Dengan harga yang terjangkau, Anda bisa merasakan kenyamanan tersebut.


  • Harga kamar mulai dari Rp299.250 per malam (Superior Room)

  • Alamat: Jl. Raya Puncak KM 65 No. 179, Cipayung Datar, Kec. Megamendung, Kab. Bogor


5. Jimmers Mountain Resort


5


Dengan suasana tenang dan jauh dari kebisingan jalan raya, Jimmers Mountain Resort menawarkan pemandangan indah gunung-gunung tinggi. Kolam renang dan area luas di sekitar hotel menjadi tempat bermain yang nyaman untuk anak-anak.


  • Harga kamar mulai dari Rp380.380 per malam (Superior Room)

  • Alamat: Jl. Raya Puncak KM. 77, Leuwimalang, Desa Kopo, Kec. Cisarua, Kab. Bogor.


6. Palace Hotel Cipanas


6


Dengan fasilitas super lengkap, Palace Hotel Cipanas menawarkan ratusan kamar dengan pemandangan menyejukkan mata. Kamar-kamar beragam, mulai dari superior room hingga suite, memberikan variasi pilihan yang memuaskan.


  • Harga kamar mulai dari Rp491.749 per malam (Superior Room)

  • Alamat: Jalan Raya Cipanas KM 81,2 Cipanas, Puncak, Kab. Cianjur


7. Wonderful Citamiang by Anrha



Pengajuan KTA OK Bank

7


Mengajak keluarga untuk berkemah dengan konsep modern, Wonderful Citamiang menawarkan suasana perkemahan yang menyenangkan. 


  • Harga kamar mulai dari Rp590.197 per malam (Damar Room)

  • Alamat: Jl. Ciliwung, Tugu Utara, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat


8. Grand USSU Hotel & Convention


8


Dengan kolam renang besar dan beragam permainan, Grand USSU Hotel & Convention memastikan kenyamanan dan kebahagiaan bagi keluarga. 


  • Harga kamar mulai dari Rp617.760 per malam (Chrysant Room)

  • Alamat: Jl. Raya Puncak KM. 79 No. 62, Kopo, Cisarua, Kopo, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat.


9. Puncak Inn Resort


9


Hotel legendaris ini menawarkan suasana bernostalgia dengan desain klasik dan luas. Dengan berbagai tipe kamar, termasuk kolam renang besar, Puncak Inn Resort cocok untuk menginap bersama keluarga.


  • Harga kamar mulai dari Rp370.656 per malam (Deluxe Terrace Hillview)

  • Alamat: Ciloto, Kec. Cipanas, Kab. Cianjur, Jawa Barat.


10. Ayola Hoci Cipanas


10


Dengan beragam fasilitas untuk anak-anak, honeymoon, pecinta olahraga, hingga acara kantor, Ayola Hoci Cipanas menyediakan pengalaman menginap yang lengkap. 


  • Harga kamar mulai dari Rp439.465 per malam (Standard Room)

  • Alamat: Jl. Raya Cipanas Cipanas No.KM. 81,3, Gadog, Kec. Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.


11. Tangko Resort


11


Jika Anda mencari kedamaian di tengah kepenatan, Tangko Resort menawarkan suasana tenang jauh dari kebisingan jalan raya. 


  • Harga kamar mulai dari Rp479.002 permalam (Garden King Room)

  • Alamat: Jl. Kemang Km 4, Desa Sindangjaya, Kec. Cipanas, Kab. Cianjur, Jawa Barat.


Dengan berbagai pilihan hotel ini, Anda dapat merencanakan staycation yang menyenangkan dan terjangkau bersama keluarga di kawasan wisata Puncak Bogor.


Nah, bagi Anda yang ingin mencari hotel terbaik untuk dinikmati bersama keluarga akan tetapi masih kekurangan dengan biaya. OK KTA dari OK Bank bisa menjadi solusi. 


OK KTA dari OK Bank dapat memberikan pinjaman hanya dalam waktu kurang lebih 2 menit untuk pengajuan pinjaman, Anda bisa mendapatkan dana pinjaman yang langsung cair dalam 1 hari kerja. Untuk mengajukan KTA OK Bank, berikut beberapa persyaratan yang harus dilengkapi:


  • Usia minimal 21 tahun sampai 55 tahun dan Warga Negara Indonesia.

  • Memiliki rekening bank.

  • Mempunyai pekerjaan atau penghasilan.

  • Alamat KTP atau berdomisili di Jabodetabek, Karawang.

Temukan semua informasi yang Anda butuhkan tentang OK KTA dari OK Bank di halaman ini.



  

Artikel Finansial