LOGO OK BANK Indonesia
LOGO OK BANK Indonesia
search articles OK Bank
Laris Manis, 7 Tips Jualan Online Untuk Pemula yang Wajib Dicoba

Laris Manis, 7 Tips Jualan Online Untuk Pemula yang Wajib Dicoba



Jualan online menjadi salah satu pilihan bisnis yang menjanjikan di era digital ini. Dengan modal yang relatif kecil, kamu bisa memulai bisnis jualan online dan menjangkau pasar yang lebih luas.


Namun, untuk sukses dalam jualan online perlu menerapkan strategi yang tepat. Berikut ini adalah 7 tips jualan online untuk pemula yang bisa kamu terapkan:


1. Tentukan produk yang akan dijual

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menentukan produk yang akan dijual. Pilihlah produk yang sesuai dengan minat dan kemampuan. Kamu juga perlu melakukan riset pasar untuk mengetahui produk apa yang sedang tren dan dibutuhkan oleh konsumen.


2. Buat foto produk yang menarik

Foto produk merupakan hal yang sangat penting dalam jualan online. Foto yang berkualitas akan membuat produk kamu terlihat lebih menarik dan meyakinkan calon pembeli. 


Pastikan kamu menggunakan kamera yang bagus dan pencahayaan yang tepat. Kamu juga perlu mengambil foto dari berbagai sudut agar calon pembeli bisa melihat produk Anda dengan jelas. 


Selain itu, kamu juga bisa menambahkan foto produk yang sedang digunakan oleh orang lain. Hal ini akan membantu konsumen untuk membayangkan bagaimana produk milikmu akan terlihat saat digunakan


3. Buat strategi pemasaran yang tepat

Setelah menentukan produk yang akan dijual, Kamu perlu membuat strategi pemasaran yang tepat. Ada banyak cara untuk memasarkan produk secara online, seperti menggunakan media sosial, marketplace, atau iklan digital.


4. Buat website toko online

Memiliki website resmi memiliki banyak manfaat bagi bisnis. Pelanggan dapat melihat produk atau layanan yang ditawarkan, membaca informasi tentang bisnis, dan melakukan pembelian secara online.


Selain itu, sebuah website dapat meningkatkan kredibilitas bisnis. Pelanggan cenderung lebih percaya pada bisnis yang memiliki website resmi. Website menunjukkan bahwa bisnis tersebut profesional dan serius dalam menjalankan bisnisnya.


5. Pilih platform yang tepat

Saat ini, ada banyak platform jualan online yang tersedia. Pilihlah platform jualan online yang tepat untuk target pasar kamu. 


Selain itu, kamu juga perlu mempertimbangkan biaya komisi yang dibebankan oleh platform jualan online. Pastikan biaya komisi tersebut tidak terlalu tinggi sehingga kamu masih bisa mendapatkan keuntungan.


6. Manfaatkan sosial media
Pengajuan KTA OK Bank

Media sosial memiliki banyak pengguna, sehingga peluang untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan juga semakin terbuka. 


Beberapa media sosial seperti Instagram dan Facebook bahkan memiliki fitur khusus untuk memudahkan penjual untuk berjualan secara langsung, baik melalui pesan langsung (DM) maupun fitur yang disediakan oleh media sosial tersebut.


Kamu juga bisa bekerja sama dengan influencer untuk mempromosikan produk kamu. Kerja sama dengan influencer akan membantu kamu menjangkau lebih banyak konsumen.


7. Menerapkan word of mouth

Pemasaran produk melalui pembicaraan dengan orang terdekat atau yang dikenal dengan istilah word of mouth, ternyata cukup efektif. Word of mouth adalah strategi pemasaran yang memanfaatkan kepercayaan dan kredibilitas dari orang-orang terdekat untuk mempromosikan produk.


Strategi ini tidak hanya meningkatkan penjualan, tetapi juga popularitas brand, kepercayaan konsumen, dan efisiensi biaya. Bagi pemula, strategi ini dapat dimulai dengan promosi kepada orang-orang terdekat. Namun, produk yang berkualitas tetap menjadi kunci keberhasilan.


Itulah beberapa tips jualan online yang bisa diterapkan oleh pemula yang baru akan merintis usaha. Jika membutuhkan modal dalam jumlah besar, kamu bisa memanfaatkan pinjaman online OK KTA dari OK Bank yang menawarkan plafon pinjaman mulai dari Rp 3 juta - Rp 300 juta.


OK KTA adalah produk pinjaman online tanpa agunan dari OK Bank yang telah terdaftar dan diawasi oleh OJK, sehingga terjamin keamanannya. OK KTA memiliki suku bunga yang kompetitif mulai dari 0,79% dengan tenor yang mulai dari 6 bulan hingga 5 tahun yang bisa memudahkan kamu untuk memenuhi segala kebutuhan.  


Dengan proses pengajuan yang hanya memakan waktu 2 menit yang bisa langsung cair dalam 1 hari, kamu bisa mendapatkan dana yang dibutuhkan untuk memenuhi keperluan darurat. Untuk mengajukan KTA OK Bank ini, kamu hanya perlu mempersiapkan persyaratan berikut:


  • Usia minimal 21 tahun sampai 55 tahun dan Warga Negara Indonesia.

  • Memiliki rekening bank.

  • Mempunyai pekerjaan atau penghasilan.

  • Alamat KTP atau berdomisili di Jabodetabek, Karawang, Bandung, dan Surabaya.


Klik di sini untuk mendapatkan semua informasi lengkap terkait OK KTA dari OK Bank.



  

Artikel Finansial