LOGO OK BANK Indonesia
LOGO OK BANK Indonesia
search articles OK Bank
5 Persiapan Musim Hujan agar Tetap Aman dan Nyaman di Rumah

5 Persiapan Musim Hujan agar Tetap Aman dan Nyaman di Rumah



Musim hujan sudah mulai tiba di Indonesia. Hal ini ditandai dengan seringnya turunnya hujan disertai angin kencang dan petir. Musim hujan di Indonesia biasanya berlangsung dari bulan Oktober hingga April. 


Pada musim hujan, intensitas curah hujan cenderung meningkat, sehingga rentan terjadi berbagai bencana alam, seperti banjir. Untuk mengantisipasi hal tersebut, diperlukan persiapan yang matang sebelum musim hujan tiba. 


Berikut adalah beberapa persiapan yang dapat kamu lakukan di rumah untuk menghadapi musim hujan:


1. Memeriksa atap rumah dan talang air

Atap rumah merupakan bagian yang paling rentan terhadap kerusakan akibat hujan. Periksa atap rumah secara rutin untuk memastikan bahwa tidak ada retakan atau lubang. Jika ada, segera perbaiki agar tidak menyebabkan kebocoran.


Sementara itu, talang air juga perlu dibersihkan secara rutin agar tidak tersumbat oleh sampah. Talang air berfungsi untuk mengalirkan air hujan dari atap ke tanah.

Sampah yang menyumbat talang air dapat menyebabkan air hujan tidak mengalir dengan lancar dan berpotensi menyebabkan kebocoran.


2. Membersihkan selokan dan saluran air

Selokan dan saluran air merupakan jalur utama untuk mengalirkan air hujan. Oleh karena itu, penting untuk memastikan bahwa selokan dan saluran air di sekitar rumah dalam kondisi bersih dan lancar.


Sampah yang menumpuk di selokan dapat menghambat aliran air dan menyebabkan banjir. Kamu perlu membersihkan selokan dari sampah secara rutin sebagai salah satu persiapan musim hujan yang penting dilakukan.


3. Membersihkan pipa saluran pembuangan air

Pipa saluran pembuangan air juga perlu diperiksa dan dibersihkan secara rutin. Sebab, pipa saluran pembuangan yang tersumbat dapat menyebabkan air meluap dan membanjiri rumah.


Oleh karena itu, pastikan saluran pembuangan air di sekitar rumah kamu dalam kondisi baik dan tidak ada kebocoran. Jika ada kerusakan, segera perbaiki agar tidak menimbulkan masalah saat musim hujan tiba.


4. Melapisi tembok dengan cat anti air

Tembok menjadi pertahanan utama rumah saat musim hujan tiba. Namun, tembok yang terbuat dari batu dan semen tetap bisa ditembus air hujan.


Sebagai salah satu persiapan musim hujan, kamu sebaiknya bisa melapisi tembok rumah dengan cat anti air untuk melindunginya dari kerusakan.


Saat ini, banyak sekali merek cat yang mengeluarkan produk anti bocor. Cat anti bocor dapat digunakan sebagai pelapis cat tembok untuk membuat dinding lebih kokoh dan tahan bocor.



Pengajuan KTA OK Bank

5. Memeriksa kondisi jendela dan pintu

Jendela dan pintu juga bisa menjadi penyebab kebocoran rumah saat musim hujan tiba. Kebocoran ini biasanya disebabkan oleh celah atau lubang pada jendela dan pintu.


Pastikan pintu dan jendela rumah kamu dalam kondisi baik dan tidak ada celah yang dapat memungkinkan air masuk ke dalam rumah.


Sudah tahu kan apa saja persiapan yang dibutuhkan untuk menyambut datangnya musim hujan? 


Buat kamu yang sedang butuh dana tambahan, OK KTA dari OK Bank bisa menjadi solusi cepat dan tepat. 


OK Bank merupakan layanan pinjaman online yang sudah berizin dan terpercaya dari OJK.


OK KTA menawarkan bunga yang kompetitif mulai dari 0,79% dengan plafon pinjaman hingga 300 juta dan juga memiliki tenor yang panjang mulai dari 6 bulan hingga 5 tahun yang bisa memudahkan kamu untuk memenuhi segala kebutuhan.  

Proses pinjaman hanya 2 menit dan bisa langsung cair dalam 1 hari, sehingga kamu tidak perlu khawatir ketika berada dalam keadaan mendesak. 


Ada banyak manfaat yang bisa kamu terima saat melakukan pinjaman di OK Bank. Untuk mengajukan KTA OK Bank ini, kamu hanya perlu mempersiapkan persyaratan berikut:


  • Usia minimal 21 tahun sampai 55 tahun dan Warga Negara Indonesia.

  • Memiliki rekening bank.

  • Mempunyai pekerjaan atau penghasilan.

  • Alamat KTP atau berdomisili di Jabodetabek dan Karawang.


Yuk, penuhi kebutuhan kamu dengan pinjaman online OK KTA sekarang juga. Klik halaman ini untuk mendapatkan semua informasi lengkap terkait OK KTA.



  

Artikel Finansial